Senin, 25 Januari 2016

Kekesalan kepada teman sekamar memang membuat perasaan menjadi tidak tenang serta pikiran menjadi tidak jernih. Mengapa begitu ? Karena kekesalan merupakan penyakit hati yang harus dibasmi dengan sifat sabar. Hari ini 12 juni 2015 pukul 13:20 aku muak dengan sifat salah satu temanku ini, yaah dia teman yang sangat menyebalkan. Astagfirullah. Karena dia tidak bertanggungjawab meminjam barang milikku, contohnya dia sering meminjam jilbab padahal dia memiliki warna jilbab yang dia pinjam itu. Misal dia minjam jilbab hitam nah padahal dia memiliki jilbab hitam. Aku pinjamin aja dia jilbab hitam waktu itu, nah pas aku minta lagi kalian tau gak apa yang dia perbuat untuk ngembaliin jilbab aku ? Dia malah ngembaliin jilbab hitam aku dengan jilbab hitam punya teman aku yang lain. Itu yang bikin aku kesel dia kira aku gak tau apa jilbab hitam aku sendiri. Ini bukan karena tertukar atau apa, akau ngeliat dengan mata kepala ku sendiri dia ngambil jilbab teman aku di atas tempat tidurnya. Ternyata jilbab hitam aku itu dibiarin begitu aja di gantung ditempat yang gak seharusnya ada disana. Ini salah satu aja ini yaah salah satunya ini karena temanku yang nyebelin ini. Ya Allah berilah aku kesabaran yang tak terbatas dan ampuni dosa hamba.

12 juni 2015 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar